French Manicure Di Rumah Sendiri
Salon Manicure - Pemerhati fashion memiliki pandangan yg berbeda terhadap French manicure. Ada yg mengatakan ketinggalan zaman dan ada pula yg mengatakan klasik sehingga tak akan ketinggalan zaman.
Terlepas dari opini para pemerhati fashion, banyak wanita yg mengaplikasikan French manicure karena terlihat simpel dan memberikan tampilan alami. French manicure juga membuat kuku terlihat bersih, rapi dan berkilau.
Jika Anda ingin melakukan French manicure sendiri di rumah tanpa perlu berkunjung ke salon manicure, berikut ini langkah-langkah untuk melakukannya, seperti yg dikutip dari beautyden.
Seperti halnya di salon manicure Hal pertama yg harus Anda lakukan adalah membersihkan kuku dari cat hingga bersih dgn menggunakan aseton. Kemudian, bersihkan dan rapikan kuku Anda.
Setelah selesai, oleskan lapisan dasar cat pada kuku. Oleskan lapisan dasar ini sedikit saja dan pastikan lapisan dasar ini teroleskan dgn merata.
Tempelkan tip guide (plester kuku) untuk menutupi kuku bagian dalam. Tujuan menggunakan tip guide agar kuku bagian dalam Anda tetap berwarna putih alami dan sesuai dgn lekuk kuku. Oleskan secara tipis cat kuku putih pada ujung jari dan tunggu hingga kering.
Setelah cat di ujung jari mengering, maka cabut guide tip. Cat bagian dalam kuku dgn cat berwarna beige. Lakukan pengecatan dalam dua lapis. Setelah semuanya kelar, oleskan lagi kuku dgn cat kuku transparan. Agar French manicure awet dan kuku Anda tetap terlihat rapi, oleskan satu lapisan ekstra tiap malam dgn cat kuku transparan.
Sumber: wolipop.com
Temukan Info Lain Seputar Salon Manicure
0 komentar :
Posting Komentar