12 September 2011

Pengetahuan Membuat Bandeng Saus Hoisin

Makanan Bandeng Saus Hoisin memang enak rasanya seperti masakan restoran murah yang biasa tempat anda makan, mau tau cara membuatnya ?, simak resepnya berikut ini:

Bahan :

  • 2 ekor (1,5 kg) ikan bandeng segar, siangi, potong dua bagian
  • 5 sdm air jeruk nipis
  • 1/2 sdt garam
  • minyak untuk menggoreng
  • 3 siung bawang putih, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 2 buah cabai hijau, iris memanjang
  • 100 ml kaldu ayam
  • 2 sdm kecap manis
  • 2 sdm saus Hoisin*
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 100 gr wortel kupas, iris sebesar korek api
  • 1 sdm cuka

Cara Memasak :

  • Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 15 menit, tiriskan
  • panaskan minyak, goreng bandeng diatas api sedang hingga matang dan kekuningan, angkat tiriskan
  • panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Masukan cabai hijau, aduk-aduk
  • tuangkan kaldu, didihkan. Masukan kecap, saus hoisin, minyak wijen, gula dan garam.
  • Tambahkan wortel dan cuka, aduk-aduk hingga wortel layu
  • masukkan bandeng masak hingga bumbu meresap.

untuk 8 porsi, kalori per porsi : 289

Demikian resepnya selamat mencobanya di rumah.

Demo Masak Sup Bola Jamur Sayuran

Direstoran sering kita mendengar kata all you can eat restaurant biasanya sudah satu paket kita mau makan apa saja bebas sesuai menu yang ada di situ, kali ini saya akan memberikan resep makanan berkuah yang cukup lezat rasanya dan menyehatkan tentunya ya itu Sup Bola Jamur Sayuran:

Bahan:
Bola Daging Jamur, aduk rata:
150 g daging ayam cincang halus
1 kuning telur ayam
1 sdm tepung terigu
2 buah jamur shitake segar, cincang halus
1 siung bawang putih, parut
2 butir bawang merah, cincang halus
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Kuah:
1 cm jahe, memarkan
3 siung bawang putih, memarkan, tumis
1 liter kaldu ayam
1 batang daun bawang, potong kasar
2 sdm kecap asin
1 sdt minyak wijen
1/2 sdt merica bubuk
2 sdt garam
Pelengkap:
100 g daun seruni, potong-potong
75 g wortel, serut tipis
75 g lobak, serut tipis

Cara membuat:
Bola Daging Jamur:
Aduk semua bahan menjadi satu hingga benar-benar rata.
Bentuk adonan menjadi bola-bola sebesar bakso. Sisihkan.
Kuah:
Didihkan jahe, daun bawang, kaldu dan bumbu dengan api kecil hingga beberapa saat
Masukkan bola-bola daging, masak hingga mengapung.
Tambahkan sayuran, didihkan hingga layu.
Angkat, sajikan panas.
Untuk 6 orang

Demikian resepnya selamat mencobanya di rumah.

Pengetahuan Membuat Langga Roko

Resep makanan yang satu ini makanan murah dan cukup mudah membuatnya ini adalah makanan langga roko semacam pepes dan rasanya sudah barang tentu nikmat sekali simak resepnya berikut ini:

Bahan Masakan :
- 2 ekor ikan tenggiri
- 3 bh bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 bh cabai merah
- 1 ptg lengkuas
- 4 btr kemiri
- 1/2 sdt ketumbar, disangrai
- 1 ptg kunyit
- 1 btg sereh
haluskan bahan-bahan diatas
- 2 sdm mentega, cairkan
- garam dan daun pisang batu secukupnya

Cara Memasak Langga Roko :
1. Bersihkan ikan tenggiri, buang kepala, lalu ikan diiris menjadi beberapa bagian.
2. Letakkan ikan diatas daun pisang, beri mentega dan bumbu yang telah dihaluskan, lalu bungkus rapi. Setelah itu kukus hingga matang, hidangkan.

Demikian resepnya selamat mencobanya di rumah.