13 April 2011

Mengetahui Fashion Cowok

Fashion - Heiii para cowok, pasti pengen dong digandrungi banyak cewek??!! Hmm, buat cowok yang punya tampang oke sih gampang, tapi gimana yah dengan cowok yang tampangnya pas-pas'an?? Upss, maaf ya jangan tersinggung.

Tampang boleh pas-pas'an, tapi dengan bergaya juga bisa menjadi daya tarik tersendiri kok agar wanita datang ke kamu. Hehehe.. Hal yang sederhana aja deh, apa kamu pernah tahu kalau warna ikat pinggang dan sepatu kamu itu harus serasi?? Yuhuu.. Dua jempol nihh apabila kamu mengetahuinya. Hihihii..

Ikat pinggang hitam berbahan kulit dengan kepala sabuk berwarna perak yang bergaya merupakan pilihan paling tepat untuk membuat tampilan kamu menjadi lebih powerful dan elegan. Kamu juga bisa melengkapi koleksi ikat pinggangmu dengan yang berwarna cokelat atau berbahan lain untuk menambah kesan mewah pada penampilanmu. Cobain deh broo, pasti langsung dilirik cewek-cewek deh.

Temukan Info lebih tentang pasang iklan, iklan gratis, dan pasang iklan gratis

Itu Loh ! Daerah Sensitif Pria

Sex - Sebelum mulai bercinta, jajaki dulu foreplay bersama pasangan. Bagi wanita, coba ambil inisiatif memulainya. Biarkan pasangan anda merasakan sensasi foreplay yang tidak terlupakan.

Sebelumnya, kenali beberapa titik pusat yang dapat membangkitkan gairahnya dan membuat ritual bercinta kalian lain dari biasanya. Nah, daerah sensitif mana saja pada tubuh pria yang patut anda ketahui?

F-Spot. Itu istilahnya, namanya sendiri adalah Frenulum dapat ditemukan di sisi bawah penis. Ini adalah bagian kulit yang tipis di antara ujung penis sampai awal korpus penis, dimana kulitnya lebih halus dan kencang. Daerah ini sangat sensitif terhadap sentuhan pada sebagian pria. Dalam kenyataannya, banyak pria mencapai orgasme terlalu cepat jika daerah tersebut distimulasi terlalu kuat selama hubungan seksual. Jadi, aturlah ritmenya, kapan anda harus berlama-lama di sana.

R-spot. Apa itu? R adalah daerah raphe, yaitu garis sepanjang bagian tengah skrotum. Kulit pada skrotum sangat sensitif, mirip dengan bibir di sekeliling vagina. Mmberikan rangasangan pada frenulum dan skrotum, akan membantu pasangan anda menemukan sensasi tersendiri. Nah, bagaimana? Tertarik mencoba? Have a nice foreplay!

PASHA Istrinya Tak Boleh Jadi Artis

Lifestyle - Setelah menikah, Pasha 'Ungu' selalu mengajak istrinya, Adelia Wilhelmina dalam berbagai kegiatan keartisannya. Tak jarang, Pasha mengajak istri barunya itu untuk naik ke atas panggung. Tetapi, Pasha tak mau Adelia mengikuti jejaknya sebagai artis.


"Pasha tidak mengizinkan. Ia ingin saya menjadi ibu rumah tangga. Itu prioritas, katanya fokus dengan rumah tangga saja," kata Adelia saat ditemui di Immigrant Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin 11 April 2011.


Wanita yang sempat berprofesi sebagai pramugari sebuah maskapai penerbangan tanah air ini tak mempermasalahkan hal tersebut.

Ia pun berusaha menjalani tugas barunya sebagai seorang istri. Wanita berkulit putih ini merasa senang menjalani kegiatannya yang sekarang.

"Deg-degan juga sih. Aku ingin menjadi istri yang baik untuk Mas Pasha. Aku juga lagi proses keluar dari pekerjaan," ungkapnya.

Menurut Adelia fokusnya sekarang ini adalah segera memiliki momongan. Mereka berharap dikaruniai anak laki-laki. "Biar bisa temani Pasha kalau keluar kota. Cuma kalau dikasihnya perempuan, ya nggak apa-apa juga," ungkapnya sambil tertawa.