16 Maret 2011

Loose Waves Dalam Teknik Headband




Aksesoris Wanita - Dewasa ini penggunaan headband seolah-olah menjadi tren dan digandrungi kaum hawa. Headband adalah aksesoris wanita berupa hiasan rambut yg bisa menutupi bad hair day dan si pemakainya dapat tampil beda. Agar penampilan Anda terlihat semakin chic, berikut 6 gaya yg bisa menjadi paduan untuk mengunakan headband sebagai aksesoris wanita:

An Updo
Tips penggunaannya sangat simpel, dgn menyisir rambut ke arah belakang dari pertengah garis rambut dan atas kepala. Saat rambut sudah berkumpul semuanya, kuncirkan. Rambut akan terlihat seperti kuncir kuda, setelah itu Anda bisa memberikan hiasan rambut headband untuk kesan feminim.

Boho Hippy
Aksesoris wanita ini menjadi kunci dalam berbusana gaya bohemian. Layaknya seorang gipsy, Anda bebas memadupadankan aneka aksesoris. Salah satunya dgn mengenakan aksesoris headband. Cara penggunaannya adalah selipkan headband kecil di atas kening Anda tanpa mengenai rambut.

Loose Waves
Rambut bergelombang yg rapi banyak diidamkan oleh kaum wanita. Gaya loose waves ini sangat cocok dipakai bagi Anda yg memiliki tipe rambut bergelombang. Untuk mempercantik rambut gelombang Anda dan menarik perhatian orang lain, kenakan headband dgn model yg unik.

Straight Locks
Headband adalah aksesoris terbaik yg dapat dipakai sehabis Anda memberikan sentuhan blow pada rambut. Penampilan Anda akan semakin maksimal jika diselipkan headband. Cara penggunaannya dgn menyelipkan headband di antara rambut bagian depan sebatas telinga dgn rambut bagian belakang.

Pulled Back
Terinspirasi gaya tahun 1960-an, tonjolkan rambut bervolume Anda ke arah belakang termasuk poni, lalu ikatkan headband sebagai pencegah rambut yg gampang turun. Rambut Anda akan lebih mengembang dan penampilan pun terlihat maksimal.

On The Bangs
Kenakan headband di atas poni Anda untuk menciptakan struktur tampilan rambut yg halus dan rambut akan tetap rapi dgn kondisi apapun. Cara penggunaannya dgn mengurai rambut dan biarkan poni rapi di depannya, lalu selipkan headband di antara poni dan rambut Anda.

Sumber: wolipop.com

Temukan Info Lain Seputar Fashion

Cara Tepat Pancarkan Pesonamu Sesuai Kelebihan Tubuh





Pakaian Wanita – Hampir semua wanita jelas menginginkan penampilan yg cantik dan mempesona. Jangan biarkan diri Anda dipusingkan dgn kekurangan tubuh karena sekarang saatnya mengekspos bagian tubuh kesaygan Anda.

Kenali tubuh dgn baik, cari tahu bagian tubuh apa yg menjadi aset buat Anda. Lalu jangan ragu untuk menonjolkannya. Berikut Tipsnya:

Pinggang
Bila pinggang menjadi bagian tubuh yg paling Anda sukai, pamerkan saja dgn pakaian wanita yg fokus potongannya di pinggang, bahan yg menonjolkan kontur tubuh dan yg pasti dgn ikat pinggang.

Besar kecilnya ikat pinggang tidak jadi masalah, karena kedua jenis ikat pinggang tersebut bisa dgn mudah membantu mempertegas area pinggang Anda. Untuk efek yg lebih kuat, kenakan warna kontras untuk atasan dan bawahan Anda. Long sleeve kuning yg dipadu dgn rok maksi potongan highwaist bisa jadi opsi tepat untuk pamer pinggang langsing.

Hindari pemakaian pakaian Wanita terusan yg tidak berstruktur seperti terusan A-line, tunik
dan juga baggy blouse karena dapat menyembunyikan lekuk tubuh.

Dada
Tidak masalah berapa ukuran payudara Anda. Dgn memberikan detail pada garis leher akan memberikan kesan seksi tanpa harus terihat murahan.

Pamerkan tulang selangka dgn bantuan busan berpotongan belahan dada rendah. V-neck dan kemeja yg tidak dikancingkan jelas mempertegas kesan seksi namun anggun. Bila memakai baju berpotongan rendah perhatikan bra yg akan Anda pakai dan sesuaikan dgn busananya. Hindari kerah tinggi seperti turtle neck atau apapun yg menutupi tulang selangka.

Bokong
Bila Anda memiliki bokong kencang dan indah, semua wanita pasti akan iri. Ekspos bagian belakang pakaian wanita dgn kantung jeans yg tepat dan busana atau pakaian wanita berpotongan seksi.

Kenakan crop jaket yg jatuh tepat di pinggang Anda akan mempertegas bokong. Saat memakai terusan yg pas badan, jangan lupa untuk mengenakan pakaian dalam yg tepat sperti g-string dan spanx.

Hindari jeans dgn kantung belakang yg terlalu besar atau terlalu kecil karena akan menambah volume bokong. Itu sama sekali tidak seksi.

Lengan
Anda memiliki lengan yg indah jadi jangan ragu untuk menonjolkan bisep Anda dgn menggunakan pakaian yg menunjang.

Pakai busana atau pakaian wanita dgn atasan berwarna terang dan bawahan berwarna gelap untuk mengalihkan perhatian ke bagian atas tubuh Anda. Pakailah busana yg menonjolkan keindahan lengan Anda seperti off-shoulder atau tank top.

Sebaiknya hindari atasan longgar seperti sweater. Pilih sweater yg pas badan atau cardigan untuk opsi lebih tepat.

Kaki
Arahkan atensi orang-orang pada kaki Anda. Gunakan atasan yg tertutup agar tidak kalah bersaing dgn si kaki indah.

Anda bisa pamer kaki jenjang dgn celana pendek. Padanan blazer dgn hot pants sangat pas untuk tampil keren dan seksi. Sepatu warna nude ber-hak tinggi akan semakin mempertegas kaki yg jenjang.

Rok berpotongan se-betis dan celana kapri yg longgar sebaiknya dihindari karena akan memberikan kesan kaki yg pendek.


sumber: wolipop.com

Temukan Info Lain Seputar Fashion

Tips Alami Putihkan Kulit Ketiak





Pemutih Kulit – Kebanyakan wanita menginginkan kulit  ketiknya cerah dan tidak tampak hitam. Karena Ketiak yg hitam membuat wanita kerap tidak percaya diri menggunakan busana tanpa lengan.

Ketiak yg menggelap bisa disebabkan karena menumpuknya sel kulit mati, penggunaan deodorant atau terlalu sering mencukur bulu ketiak. Bagaimana memutihkan daerah ketiak?

Ada ramuan pemutih kulit alami yg  bisa memudarkan warna gelap pada ketiak. Seperti dikutip Become Gorgeous, berikut ini beberapa bahan pemutih kulit alami yg bisa Anda coba di rumah.

Lemon
Lemon merupakan bahan yg paling populer untuk mencerahkan ketiak dan menjadi pemutih kulit yg alami. Terapkan jus lemon yg telah diberi sedikit bubuk kunyit pada ketiak, biarkan selama 15 hingga 20 menit. Lalu bilas dgn air hangat.

Cara lainnya adalah dgn menggosokkan lemon yg telah dibagi menjadi dua. Gosokkan selama 5 hingga 10 menit pada ketiak.

Baking soda
Menggosokkan baking soda pada saat mandi secara teratur dapat mencerahkan kulit ketiak. Kandungannya dapat menghilangkan sel kulit mati pada ketiak dan memutihkan ketiak.

Minyak kelapa
Minyak kelapa kaya akan vitamin E yg dapat dimanfaatkan untuk kecantikan. Minyak kelapa dapat melembabkan kulit dan jika dikombinasikan dgn kandungan vitamin C efeknya lebih bagus karena dapat meningkatkan produksi kolagen dan mencerahkan ketiak. Caranya, blender kulit jeruk yg telah diberikan tetesan minyak kelapa. Jangan diblender sampai halus, biarkan butirannya masih terasa kasar, lalu gosokkan pada kulit ketiak.



Sumber: wolipop.com

Temukan Info Lain Seputar Pemutih Kulit