28 Desember 2010

Mengenal 2 Metode Promosi Online




Kita tahu bahwa promosi bisnis merupakan ujung tombok kegiatan bisnis internet. Tanpa promosi, sehebat dan sebagus apapun produk yg Anda pasarkan jika tidak ada yg mengetahui keberadaannya akan menjadi percuma. Nah, agar promosi bisnis yg anda lakukan bisa berjalan dgn efektif, maka tidak hanya dibutuhkan kerja keras saja, melainkan juga butuh yg namanya KERJA CERDAS.

Kami akan ajarkan kepada anda bagaimana
Cara Ber promosi binis anda Di Internet. Ada 2 Metode Promosi Online yg akan kami ajarkan kepada anda


Promosi Bisnis BERBAYAR

Masing-masing metode mempunyai kelebihan dan kekurangan sendiri-sendiri. Kalau dgn metode GRATIS, kelebihannya jelas tidak memerlukan biaya dalam pelaksanaannya. Tetapi sebenarnya kurang tepat kalau kami sebut tidak memerlukan biaya, karena pada praktikknya metode ini tetap membutuhkan biaya untuk akses internet. Apalagi bagi mereka yg belum memiliki akses internet sendiri di rumah.

Investasikan Uang Untuk Beriklan
Jika anda menggunakan metode Iklan GRATIS, anda akan menggunakan banyak waktu untuk promosi (dan juga biaya koneksi internet). Jadi pada dasarnya anda juga keluar biaya (waktu dan uang). Dan hasilnya pun tergantung semangat pemasangan iklan anda. Tapi jika anda sisihkan sedikit uang untuk membeli program pemasangan iklan otomatis atau jasa iklan, maka anda bisa gunakan waktu anda untuk hal lain yg lebih produktif. Misalnya, mencari media investasi pemasangan iklan lainnya lalu taruh uang anda disitu. Ulangi terus strategi ini.

Metode berbayar adalah metode yg paling kami anjurkan. Alasanya apa? EFISIENSI..!! Efisiensi Waktu, Pikiran, dan Tenaga anda. Itulah alasannya. Kami sangat menyadari bahwa MUNGKIN anda tidak memiliki banyak waktu untuk aktifitas ber promosi bisnis anda.


Cara yg juga cukup efektif adalah anda kontak pemilik web yg cukup ramai trafficnya dan tawarkan untuk memasang banner/link anda dgn biaya tertentu. Untuk ini, anda harus mengetahui tingkat keramaian situs web tersebut. Catatan: Jika anda bersikeras mau menggunakan tenaga dan waktu anda untuk melakukan promosi sendiri, atau bahkan anda lakukan keduanya (cara bayar dan gratis) maka saya sarankan anda rajin promosi di situs-situs iklan baris. Tapi pakai cara pintar, yaitu gunakan servis gratis pemasangan iklan baris otomatis atau pasang manual hanya ke iklan baris teramai di Indonesia.

Dalam melakukan promosi online hal yg perlu anda hindari adalah melakukan kegiatan SPAM, yaitu suatu kegiatan promosi kepada orang yg tidak menghendaki.

Sumber: ferryrahman.wordpress.com
Temukan Info Lain Seputar  Bisnis Waralaba

Potensi Peluang Usaha Budidya Lele




Peluang usaha budi daya ikan lele merupakan salah satu peluang usaha yg cukup  diperhitungkan saat ini. Apabila kita perhatikan banyak terdapat  penjual pecel lele yg memerlukan pasokan ikan lele setiap harinya, hal inilah yg membuat permintaan  ikan tersebut menjadi semakin tinggi di pasaran dan membuka potensi peluang usaha yg cukup menjanjikan. Ternak ikan lele relatif  lebih mudah apabila dibandingkan dgn ikan air tawar lainnya seperti ikan mas atau mujair karena lebih tahan terhadap penyakit maupun kondisi lingkungan. Berikut ini adalah gambaran secara umum tentang cara budidaya ikan lele

Pembenihan Lele.

Adalah budidaya lele untuk menghasilkan benih sampai berukuran tertentu dgn cara mengawinkan induk jantan dan betina pada kolam-kolam khusus pemijahan. Pembenihan lele mempunyai prospek yg bagus dgn tingginya konsumsi lele serta banyaknya usaha pembesaran lele.

Sistem Budidaya
Terdapat 3 sistem pembenihan yg dikenal, yaitu :'

1. Sistem Massal. Dilakukan dgn menempatkan lele jantan dan betina dalam satu kolam dgn perbandingan tertentu.

2. Sistem Pasangan. Dilakukan dgn menempatkan induk jantan dan betina pada satu kolam khusus.

3. Pembenihan Sistem Suntik (Hyphofisasi).
Dilakukan dgn merangsang lele untuk memijah atau terjadi ovulasi dgn suntikan ekstrak kelenjar Hyphofise, yg terdapat di sebelah bawah otak besar.

Pembesaran Lele Kolam Terpal


Usaha pembesaran lele kolam terpal dibedakan menjadi tiga macam, yaitu kolam terpal diatas permukaan tanah (tidak perlu mengggali tanah), kolam terpal dibawah permukaan tanah (menggali tanah), kolam beton yg dilapisi terpal. Usaha ini membutuhkan biaya yg relatif murah dan dinilai lebih praktis, dapat dibuat sendiri karena tidak serumit kolam permanen yg terbuat dari beton.

Keuntungan lainnya dari kolam terpal ini yaitu kolam mudah dibongkar pasang, sehingga bisa dipindah tempat jika kondisi cuaca sedang tidak bersahabat. Selain itu kondisi air kolam juga lebih terkontrol kebersihannya.

Adapun estimasi untuk biaya peluang usaha ini adalah:
Modal Awal
3 buah terpal ukuran 2 x 3 meter (@ Rp 150.000,00 x 3) :        Rp   450.000,00
Peralatan tiang kolam (bambu, kayu tiang, dan paku) :              Rp   300.000,00
Selang air 20 meter :                                                              Rp      50.000,00
Ember /baskom besar 3 buah :                                                Rp      30.000,00
Total                                                                                     Rp    830.000,00
Biaya Operasional
Bibit lele (@ Rp 350,00 x 3000 ekor) :                                     Rp 1.050.000,00
Pakan :                                                                                  Rp     600.000,00
Biaya transport :                                                                     Rp      100.000,00
Biaya lain – lain :                                                                    Rp        50.000,00
Total :                                                                                    Rp 1.800.000,00
Omset
Penjualan hasil panen (Rp 11.000,00/kg x 300 kg) =                 Rp 3.300.000,00
Laba bersih
Rp 3.300.000,00 – Rp 1.800.000,00 = Rp 1.500.000,

Temukan Info Lain Seputar Promosi Bisnis 

Ketatnya Persaingan Bisnis Waralaba : Indomaret Dan Alfamart




Pengertian Konsep bisnis waralaba (franchise) dewasa ini telah menjadi salah satu trendsetter yg memberi warna baru dalam dinamika perekonomian Indonesia. Setidaknya dalam tiga tahun terakhir, animo masyarakat Indonesia terhadap munculnya peluang usaha waralaba sangat signifikan. Animo ini terefleksi pada dua cermin yakni : jumlah pembeli waralaba dan jumlah peluang usaha (business opportunity) yg terkonversi menjadi
waralaba.

Mengenal Ciri Bisnis Waralaba Yg Baik

Sebelum Menjatuhkan pilihan  jenis bisnis waralaba yg akan dijadikan mitra bisnis, tentu kita harus mengenal binis waralaba yg dimaksud. Salah satunya dgn mengenal ciri-ciri bisnis waralaba yg baik. Bisnis Waralaba yg baik biasanya :

1. Memiliki program pendampingan dan  pelatihan bagi mitranya. Sehingga hal ini bisa bermanfaat bagi mitra untuk juga mendapatkan bekal sebelum benar-benar dilepas secara mandiri untuk mengelola bisnis waralaba tersebut.

2. Mau memberikan solusi atas masalah yg dihadapi oleh mitra. Dgn demikian ada imbal balik antara keuntungan yg didapat pemilik waralaba dan mitra.

3. Memiliki korelasi antara satu gerai dan gerai lain yg masih berada dalam naungan merk waralaba. Dgn demikian, antar gerai waralaba bisa muncul kerjasama dan bukan saling menjatuhkan.

Persaingan Indomaret Dan Alfamart Dalam Bisnis Waralaba

Dalam skala nasional, perkembangan bisnis waralaba semacam "minimarket" juga sangat baik. Sebagai contoh indomaret dan alfamart. Bagaimana tingkat persaingan kedua bisnis waralaba ini

Bicara soal bisnis franchise di Indonesia, ada 2 nama besar brand ritel yaitu Indomaret dan Alfamart yg cukup eksis saat . Tidak hanya bersanding berdekatan di berbagai lokasi

Mungkin tak banyak yg bisa dibandingkan kedua kompetitor ini. Total investasi, pembagian royalti, dan fasilitas yg diberikannya pun hampir sama.

Untuk bergabung dalam franchise Alfamart, dibutuhkan investasi sebesar Rp 300-380 juta di luar sewa bangunan dgn biaya rotalti pada kisaran 2-3% selisih omzet dgn nilai bawah tiap golongan.

Begitu pula dgn Indomaret, total investasi yg dibutuhkan yaitu Rp 300 juta atau Rp 350 juta di luar sewa bangunan, tergantung kategori fasilitas yg didapat. Pemberian royaltinya antara 2-4% dari omzet.

Persyaratannya pun hampir sama, karena terkait dgn Undang-Undang mengenai waralaba. Dari pameran ini, kedua brand ritel ini menargetkan 10% dari usulan lokasi yg diterima untuk pembangunan toko baru.

Tomy selaku Regional Franchise Manager Alfamart. mengungkapkan selama ini terlihat kedua toko saling berdampingan di lokasi yg berdekatan karena potensi pasar masih ada bahkan ada peningkatan potensi karena pengembangan wilayah.

"Ibarat kue di mana semutnya banyak yg datang. Artinya kue dibagi dua masih bisa dong. Kita menilai apakah masih ada potensi, selama potensi masih ada, kita akan bangun," ujarnya.

sumber:detik.com

Temukan Info Lain Seputar Peluang Usaha