13 Mei 2012

Selera Dan Mindset Masyarakat Indonesia Memang Gak Jelas

Selera orang Indonesia memang terbilang unik dan aneh bro..kenapa? bisa dibilang dan di buktikan secara fakta, dalam memilih sesuatu orang Indonesia itu lebih suka mendengar kalimat “KATANYA”, setelah itu barulah mindset terbentuk. Hal ini juga pasti di alamin bagi sebagian orang di Indonesia dalam memilih sepeda motor, mobil, gadget dan barang keperluan lainya. Faktanya orang kita memang tergolong pemilih dalam membeli suatu barang, sehingga bagi sebagian orang cenderung lebih suka mendengar pendapat orang lain yang lebih dulu menggunakan ataupun merasakan. Padahal tak ada salahnya jika kita sendiri mencoba apa yang kita tentukan, istilah kasarnya “Tak Kenal Maka Tak Sayang”.

Di Indonesia sendiri kalangan masyarakatnya yang awam dalam menentukan suatu barang yang akan di beli selalu di pengaruhi dari beberapa faktor  kalau di urutkan jadi seperti ini :
  • ·         Faktor Katanya
  • ·         Bentuk Fisik dan Desain
  • ·         Brand
  • ·         Resale Value
  • ·         Kualitas
Perlu di ingat kelima faktor di atas merupakan gambaran yang saling berhubungan tentang mindset masyarakat awam Indonesia yang dirasa kurang cerdas bagi sebagian , karena kurangnya informasi yang mereka dapat  ketika mereka memutuskan menentukan suatu pilihan yang tepat untuk dirinya. Bukan berarti mereka bodoh bro , tidak!!..tetapi lebih tepat tetapi sekali lagi karena kurangnya Informasi yang di terima dan kurangnya pemahaman akan suatu barang yang hendak di beli. Maka Faktor “Katanya”, membuat masyarakat Indonesia lebih mudah di pengaruhi dan di buai oleh bahasa marketing yang pintar dan merayu, sehingga orang awampun menjadi korbannya

Maka gak salah jika ada yang bilang orang Indonesia itu Konsumtif, karena apa yang baru, apa yang keren, apa yang branded pasti di beli sekalipun harganya bikin kita menelan ludah dalam – dalam... Padal bisa di bilang 60% dari mereka gak paham dan gak bisa memanfaatkan dengan baik apa yang udah mereka beli, sehingga mereka lebih suka menjual kembali apa yang mereka punya untuk menggantinya dengan yang lebih baru dan lebih mewah, disinilah Resale value suatu barang menjadi hal yang penting dalam menentukan apa yang akan kita beli, ya bagaimana tidak wong udah di tanam dalam mindset orang Indonesia bahwa “Beli barang itu buad Di jual Kembali” dan imbasnya kualitas yang baik pun di abaikan. Padahal bisa di bilang dan dibuktikan bahwa gak semua barang Mahal Nan Branded itu Bagus dan sesuai dengan kebutuhan kita, dan barang Murah Non Branded Itu Jelek mala kadang lebih berguna dan cukup sesuai dengan fungsinya, monggo di buktikan :p~…Nanti mungkin kalo ada waktu gw coba kupas ah kelima faktor di atas :D..

Semoga berguna

0 komentar :